Teh bisa
diibaratkan sebagai alarm pengingat untuk memulai
hari. Dalam sehari, rasanya tak cukup kita meminumnya hanya satu cangkir. Mungkin sebagian orang tidak mengenal teh putih. Bayangkan,
segelas teh putih, nilainya setara dengan 12 gelas jus jeruk segar. Oleh karena itu, teh ini disebut-sebut kaya antioksidan, dan sangat baik untuk
kesehatan. Teh
putih adalah jenis teh yang paling langka sekaligus paling
mahal di dunia, yang pada awalnya hanya dikonsumsi oleh Kaisar China dan
anggota istana sejak jaman Dinasti Tang (618-907). Teh putih terbaik dibuat
hanya dari tunas teh yang masih yang belum terbuka (Supreme grade) varietas Camellia sinensis, yang ditanam
didaerah pegunungan tinggi di provinsi Fujian (China), sebagai tempat asal teh
putih pertama (Original) dan terbaik di dunia.
Disebut white tea karena penampakan teh ini putih
keperakan mengkilat dari bulu-bulu yang menyelimutinya, dan bentuknya runcing
seperti jarum. Teh putih sangat dipercaya untuk menangkal radikal bebas, menurunkan
kolesterol, menurunkan tekanan darah, bahkan dapat melindungi jantung, dan menurunkan kadar gula darah. Selain itu juga dapat menurunkan berat
badan, mencegah penuaan dan kerusakan pada kulit, membakar lemak dan mencegah
munculnya sel-sel lemak baru. Teh
dengan kualitas terbaik dipetik hanya dalam waktu dua hari
(Supreme Grade) setiap tahunnya pada awal musim semi, saat tunas daun teh belum
terbuka dan masih diselimuti bulu-bulu halus berwarna putih. Proses pembuatan teh putih dilakukan secara tradisional, alami dan
sangat minimal. Di mana hanya meliputi pelayuan dan
pengeringan segera setelah proses pemetikan dilakukan. Teh putih dikeringkan
secara alami dengan bantuan angin dan sinar matahari pegunungan, tanpa melalui
proses fermentasi maupun penggilingan sehingga tidak merusak bentuk teh putih
yang sebenarnya. Teh yang sangat berharga ini dipetik
secara hati-hati dengan tangan, mengambil hanya tunas dan daun teh termuda,
dengan standar yang sangat ketat yang diwariskan secara turun-temurun sejak
jaman Dinasti Ming (1364 - 1644).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar